Artikel informasinet kali ini berisi tutorial mengenai cara membuat akun Shadowsocks gratis secara mudah dan cepat. Untuk itu, bagi Anda yang membutuhkan akun Shadowsocks dan belum tahu di mana dan bagaimana membuatnya, mari simak dan ikuti tutorialnya pada pembahasan di bawah.
Namun sebelum itu, sudahkah Anda mengetahui apa itu Shadowsocks? Shadowsocks adalah sebuah aplikasi multiplatform berlisensi gratis yang bermanfaat untuk menjelajah internet secara pribadi dan aman. Fungsi dari Shadowsocks ini hampir mirip dengan VPN, namun keduanya sama sekali berbeda.
Shadowsocks hanya berfungsi untuk mengakses konten yang diblokir dan tidak dapat menyembunyikan alamat IP ketika Anda berselancar. Berbeda dengan VPN yang dapat mengubah alamat IP Anda ke berbagai negara yang ada di dunia. Meskipun begitu, Shadowsocks memiliki kecepatan koneksi yang lebih unggul dan sulit dideteksi dibandingkan dengan VPN.
Baik Shadowsocks maupun VPN sama-sama harus mempunyai akun terlebih dahulu sebelum digunakan. Cara membuat akun VPN telah saya bahas pada artikel yang lalu, lalu bagaimana cara membuat akun Shadowsocks Tunnel? Berikut tutorialnya.
Printer Canon Anda mengalami masalah? Salah satu solusinya adalah dengan mereset printer tersebut. Kunjungi tutorial cara reset printer Canon IP2770 dan ikuti panduannya di sana.
Cara Membuat Akun Shadowsocks
Sama seperti cara membuat akun SSH, untuk create Shadowsocks accounts juga memanfaatkan situs web penyedia layanan daftar Shadowsocks yang ada di internet. Namun, tidak mudah menemukan situs yang memberikan akses free Shadowsocks account saat ini karena kebanyakan berbayar.
Ada satu situs yang saya temui menyediakan pembuatan akun Shadowshocks secara free (gratis). Situs tersebut bernama Global SSH yang bisa akses melalui URL https://globalssh.net. Berikut langkah-langkah pembuatannya.
Buka situs Global SSH melalui aplikasi peramban web (browser) di Android maupun laptop Anda. Dalam tutorial kali ini saya menggunakan laptop, untuk tampilan mobile saya rasa sama saja.
Setelah situs Global SSH terbuka, klik segitiga kecil di samping menu Generate Account dan pilih Shadowsocks.
Pilih satu dari 10 negara yang disediakan Global SSH untuk membuat akun Shadowsocks kemudian klik Next. Saran saya, pilihlah negara Singapore agar koneksi internet bisa lebih cepat dan stabil.
Pilih juga salah satu server dari negara yang sebelumnya Anda pilih kemudian klik Next. Untuk negara Singapore sendiri terdapat 12 server ketika artikel ini dibuat.
Selanjutnya pilih kembali jenis server Shadowsocks yang tersedia antara STANDARD, OBFS HTTP, atau OBFS TLS. Saran saya, pilihlah server OBFS TLS karena koneksi server tersebut telah mendukung semua aplikasi yang ada di Android.
Isikan captcha saya bukan robot dan klik Generate Now. Kemudian tunggu sekitar 10 detik pada saat proses pembuatan akun Shadowsocks berlangsung.
Cara membuat akun Shadowsocks selesai. Silakan Anda simpan akun Shadowsocks tersebut dengan menscreenshotnya maupun dengan mengklik tombol Copy Shadowsocks Clipboard untuk menyalinnya.
Akun Shadowsocks yang telah dibuat di situs Global SSH akan otomatis direset setiap hari Senin pukul 20.00 WIB. Oleh karena itu, Anda harus membuatnya kembali setelah hari dan jam tersebut.
Di artikel selanjutnya akan saya bahas bagaimana cara menggunakan Shadowsocks di Android menggunakan akun Shadowsocks yang telah dibuat. Untuk itu, ikuti terus blog ini dengan memasukkan alamat email Anda pada kotak Berlangganan di bawah agar Anda selalu diberitahu jika ada artikel baru yang terbit.
Kesimpulan
Cara membuat akun Shadowsocks secara gratis dapat Anda kunjungi situs web penyedia layanan free shadowsocks account bernama Global SSH. Terdapat sepuluh negara di sana untuk Anda pilih dari mulai Canada hingga Vietnam. Akun yang telah dibuat akan otomatis direset setiap hari Senin pukul 20.00 Waktu Indonesia Barat.
Demikianlah panduan mengenai bagaimana cara membuat akun Shadowsocks melalui situs Global SSH. Jika Anda mempunyai rekomendasi situs lainnya untuk dimanfaatkan, Anda bisa menuliskannya melalui kolom komentar di bawah. Sekian dan terima kasih.